PROGAM MGMP PAI



DESKRIPSI PROGRAM MGMP PAI SMP

A.           Bentuk Kegiatan
Kegiatan berikut ini bersifat atingti dengan bentuk kegiatan terdiri atas hal-hal yang terkait dengan peningkatan kompetensi guru sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 19 Hal tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan sebagai berikut:
1.         Kegiatan dalam bidang Peningkatan Kompetensi Pedagogik
a.       Revisi KTSP
1)      Analisis KKM dan materi PAI.
2)      Penjabaran dalam Indikator pencapaian hasil belajar.
3)      Revisi Silabus.
4)      Penyusunan dan Revisi  RPP.
5)      Penyusunan Program Tahunan dan Semester.
6)      Analisis hari efektif.
7)      Pembahasan tentang Pembuatan dan Pemanfaatan Media.
b.      Penyusunan Modul .
c.       Pemahaman  model‑ model pembelajaran dan  metodologi pembelajaran PAI, meliputi aspek pembelajaran; al Qu’ran, ‘aqidah, tarikh, akhlaq dan fiqih.
d.      Teknik Evaluasi/Penilaian, termasuk cara menyusun soal, kisi-kisi soal, scoring, analisis butir soal dan tindak lanjut.
e.       Pembahasan tentang permasalahan peserta didik.
f.    Pembahasan tentang buku‑ buku materi pokok dan materi penunjang, pedoman guru, perpustakaan PAI.
2.         Kegiatan dalam bidang Peningkatan Kompetensi Kepribadian
a.         Menyelenggarakan pengajian rutin
3.             Kegiatan dalam bidang Peningkatan Kompetensi Sosial;
a.         Menyelenggarakan Karya Wisata.
b.        Menjalin hubungan silaturrahim dan syiar Islam.
c.         Menyelenggarakan Studi Banding.
d.        Menyelenggarakan Kerja Sama Lintas Sektoral dan masyarakat.
e.         Mencari solusi kasus‑kasus  khusus  PAI dan rekomendasi.

4.             Kegiatan dalam bidang Peningkatan Kompetensi Profesional Guru
a.         Menyelenggarakan seminar‑seminar yang relevan.
b.        Menyelenggarakan Loka karya/ Workshop  Model  dan desain pembelajaran PAI
c.          Mengkonsolidasikan penyelenggarakan Diklat bagi GPAI  dengan balai diklat departemen agama provinsi Jawa Barat.
d.        Menyelenggarakan workshop PTK PAI
e.    Pemilihan GPAI berprestasi (koordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kemenag ) Kota Depok
f.         Mengadakan pelatihan inovasi pembelajaran berbasis ICT
g.        Menyelenggarakan Workshop administrasi  Pembelajaran PAI
5.             Kegiatan Kesiswaan:
Lomba Apresiasi Seni dan Akademik PAI yang meliputi:
1)      Lomba Cerdas Cermat PAI
2)      Lomba Pidato
3)      Lomba Hifzil Quran ( Juz Amma )
4)      Lomba  Kaligrafi Islam
5)       Lomba Marawis
6)      MTQ

B.            Waktu Kegiatan
Kegiatan MGMP PAI SMP Kota Depok diadakan tiap hari selasa minggu ke-3 maka, setiap selasa GPAI kota depok tidak ada kegiatan mengajar sehingga tidak mengganggu kegiatan pembelajaranran di sekolah. Karena itu  diatur dan ditetapkan hari dimana GPAI tidak mengajar di sekolah,  tetapi memanfaatkan hari tersebut untuk kegiatan MGMP PAI. Adapun kegiatan-kegiatan  MGMP PAI  SMP meliputi, kegiatan Rutin Tahunan      ( Bertahap dan berjenjang ) dan kegiatan insidentil sesuai kebutuhan dan perkembangan. ( Jadwal kegiatan terampir ).

C.    Tempat Kegiatan
Adapun  kegiatan MGMP PAI kota Depok disesuaikan dengan kebutuhan. Namun demikian tempat yang rutin di gunakan adalah SMP Negeri 8 Depok, karena SMP Negeri 8 Depok merupakan sanggar kegiatan MGPMP PAI kota Depok yang ditunjuk oleh Kepala Diknas Depok, sekaligus sebagai ketua sanggar adalah Kepala Sekolah SMP Negeri 8 Depok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar